Kim Kardashian biasanya menghabiskan waktu yang sangat lama untuk bersiap-siap sebelum pergi ke luar rumah, tapi ternyata bahkan persiapan tersebut tak bisa mencegah busananya rusak di tengah jalan.
Seleb 33 tahun ini biasanya tampil di depan publik mengenakan busana mahal rancangan desainer tenama. Namun Rabu (3/9) lalu saat berada di London, istri Kanye West ini memakai atasan peplum dari label Kardashian Kollection dan rok hitam ketat yang bukan dari merek ternama. Dan kedua potong busana ini terlihat rusak, makin parah di setiap Kim melangkah.

Tapi, jika memang itu terjadi, sepertinya ibu satu anak ini juga tak akan keberatan. Malam sebelumnya, saat hadir di GQ Men of the Year Awards, ia mengenakan gaun tembus pandang yang memperlihatkan tubuhnya dalam bodysuit lateks. Dan keesokan harinya ia meng-upload foto dirinya tanpa busana di akun Instagramnya sendiri.
Sumber: Yahoo.co.id